top of page
Search

Blackforest Jofie yang Lembut dengan Topping Menggoda

Siapa yang tidak tahu dengan kue blackforest? Blackforest merupakan jenis kue khas Jerman yang paling populer di Dunia, yang juga dikenal berasal dari daerah Black Forest. Kue ini dibuat dari bolu coklat yang dilapisi krim segar, serutan coklat dan buah cherry yang diasamkan. Biasanya kue blackforest ini terdiri dari 2-3 lapis yang mana membuat orang selalu dan menginginkannya sebagai pelengkap di hari ulang tahun.


Jofie termasuk yang memiliki varian blackforest dengan menggunakan krim atau selai yang beragam rasa, yaitu krim coklat, selai strawberry, dan selai blueberry. Tidak hanya itu, topping yang digunakan juga tidak hanya buah cherry, namun juga menggunakan berbagai topping yang lezat dan lapisan krim yang pastinya menambah kelezatan varian Blackforest Jofie. Dan beberapa varian Blackforest ini juga termasuk ke menu best seller, lho, Jofiers!


Tidak perlu berlama-lama, lihat disini varian Blackforest Jofie, yuk!

Blackforest Brianna



Bagi Jofiers penggemar rasa strawberry, varian blackforest ini bisa menjadi pilihan kamu. Sponge black forest yang lembut ini dilapisi dengan krim berwarna pink yang dihias dengan chocochips di beberapa sisi kue. Tak lupa di atasnya diberikan hiasan butter cream dengan dua warna, patahan dari coklat dekor, dan ditaburi bubuk coklat yang menambah kelezatan Blackforest Brianna ini.


Ohiya, untuk warna pink sendiri Jofiers tahu tidak artinya? Pink merupakan warna yang berarti kebaikan, pengertian dan juga mendeskripsikan hal-hal yang manis. So, jika Jofiers ingin memberikan hadiah maupun pelengkap untuk merayakan hari spesial, Blackforest Brianna ini bisa menjadi pilihan kamu, deh!


Blackforest Brissa



Masih berdominan warna pink, Blackforest Brissa ini juga termasuk ke menu best seller di Jofie, loh! Sponge blackforest-nya yang lembut ini berisikan krim selai strawberry lezat dari buah aslinya. Tak lupa diatas blackforest ini disiram chocolate ganache yang lembut dan kental.


Sementara untuk topping Blackforest Brissa ini juga lengkap, mulai dari pocky, buah cherry, hiasan kacang tumbuk, hingga cream strawberry yang menggemaskan. Kebayang rasa manisnya saat dicicipi, pasti mantep banget!


Blackforest Brun



Nah, kali ini Black Forest Brun yang dilapisi cream coklat yang lembut banget! Varian blackforest ini berisikan selai chocolate yang tidak eneg di mulut dan manisnya “masih” diterima bagi Jofiers yang bukan penyuka makanan manis. Topping yang ada pada Blackforest Brun ini juga terlihat mewah, seperti hiasan bunga dari butter cream, taburan chocochips, dan krim putih.


Bagi Jofiers yang ingin memberikan hadiah ataupun merayakan ulang tahun, Blackforest Brun ini bisa menjadi pilihan kamu, loh!


Blackforest Bowen



Varian blackforest yang memiliki warna nyentrik berwarna ungu ini cocok banget sebagai pelengkap di hari spesial Jofiers, nih! Sponge blackforest dengan tekstur lembut ini berisikan filling selai blueberry di tengahnya. Serta dilengkapi beberapa hiasan krim ungu sebagai topping, buah cherry, dan hiasan dari coklat dekor. Dan tidak lupa diberikan blueberry jam yang akan menambah kemewahan dari Blackforest Bowen ini.


Ohiya, Jofiers tahu tidak kalau Blackforest Bowen ini juga termasuk menu best seller di Jofie, loh!


Blackforest Cagney



Selanjutnya ada Blackforest Cagney yang tidak kalah menggoda dengan blackforest lainnya. Blackforest ini memiliki tekstur lembut yang berisikan filling selai coklat yang lumer banget saat disantap. Eitsss… jangan khawatir, Blackforest Cagney ini tidak eneg, kok. Rasanya juga masih diterima bagi Jofiers yang tidak terlalu menyukai makanan manis.


Ditambah topping pada Blackforest Cage juga cukup lengkap, mulai dari biskuit sandwich oreo, pocky, hiasan dari coklat dekor, taburan chocochips dan bubuk coklat. Tak lupa diberi chocolate garnish yang menutupi setiap sisi kue. Hmm, mantap banget, nih!


Blackforest Cage



Varian blackforest satu ini berisikan filling selai blueberry dari buah asli tanpa bahan pengawet. Serta dilengkapi topping yang lezat, mulai dari coklat dekor, sponge strawberry, krim putih yang dihias bersama buah cherry hingga blueberry jam. Tidak hanya pada Blackforest Cagney, varian blackforest ini juga dihias dengan chocolate garnish yang menutupi sisi badan cake.


Blackforest dengan paket komplit ini bisa menjadi pilihan kamu, dan cocok dijadikan sebagai kue ulang tahun spesial Jofiers!


Itulah beberapa varian blackforest dari Jofie dan masih banyak lagi yang bisa Jofiers temukan di Jofie. Gimana, menggoda banget kan, Jofiers? Tertarik untuk mencoba lezatnya blackforest Jofie ini? Gampang banget! Pemesanan mudah dengan melalui GrabFood dan Gojek dengan mencari "Jofie Bakery" atau langsung datang outlet Jofie terdekat.


Buruan! Karena di Jofie masih ada hal yang baru dan menarik, lho~


18 views0 comments

Recent Posts

See All

コメント


bottom of page