top of page
Search

Terlihat Mirip, Ini Perbedaan Karamel dan Butterscotch

Jofiers, pasti sering mendengar Karamel dan Butterscotch. Dua makanan tersebut sering ditemukan sebagai bahan hidangan penutup klasik. Namun, kedua bahan ini sering diidentikan sama. Padahal keduanya tidak memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Lantai, apa perbedaan antara Karamel dan Butterscotch?



Pertanyaan umum mengenai perbedaan saus karamel dan saus butterscotch ini adalah ramuan gula yang dimasak. Namun, sebagaimana dijelaskan dalam sebuah artikel, perbedaan umum dari keduanya ada pada bahan yang digunakan. Karamel dibuat dengan gula pasir, sementara butterscotch berbahan dasar gula merah.


Mengenal Karamel


Karamel merupakan gula yang dipanaskan dan dilelehkan hingga berwarna coklat namun tidak gosong. Bahan dasar untuk membuat karamel ini adalah air, gula pasir, dan sirup jagung. Lalu, bahan-bahan tersebut dipanaskan hingga menjadi larut.


Tipe gula yang dipakai sebagai karamel juga bervariasi. Seperti di Indonesia, pada umumnya menggunakan gula pasir. Sementara di Barat, karamel menggunakan caster sugar atau castor sugar atau gula kastor yang mempunyai butiran lebih kecil, sehingga gula mudah meleleh menjadi karamel. Jenis gula yang tidak terlalu umum adalah brown sugar, palm suiker, hingga icing sugar.


Dalam proses pengenceran karamel, bisa menggunakan air sementara untuk membuat karamel lunak, bisa ditambahkan krim atau susu. Penggunaan karamel dalam makanan bisa digunakan sebagai saus, permen, atau topping.



Seperti salah satunya Banana Cake Long Caramel dari Jofie yang menggunakan topping saus karamel dan keju parut di atas bolu. Perpaduan rasa karamel dan keju bisa kamu rasakan dalam satu waktu. Bisa kamu cobain dengan memesan melalui GrabFood, GoFood, atau ShopeeFood, ya!


Mengenal Butterscotch


Butterscotch pada dasarnya adalah campuran gula merah dan mentega yang dilelehkan dan dimasak secara bersama. Namun, bedanya dengan karamel, butterscotch lebih banyak menggunakan mentega. Butterscotch juga biasanya ditambahkan krim dalam adonan tersebut setelah campuran adonan lebih cair (tampak kurang putih) hingga mencapai suhu optimal.


Saat membuat butterscotch, bahan-bahan yang digunakan adalah gula merah, mentega, dan garam. Dalam pembuatan butterscotch ini juga bisa menambahkan vanilla, namun ini bersifat opsional.


Nah, itulah perbedaan antara Karamel dan Butterscotch secara detail. Semoga membantu!


406 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page