top of page
Search

Sejarah Japanese Roll Cake

Sebagai penyuka bolu gulung, Jofiers pasti pernah mendengar Japanese Roll Cake, dong? Japanese Roll Cake merupakan kreasi bolu gulung yang berasal dari negara sakura dengan memodifikasi bagian kulit luar dan dalam roll cake dengan motif-motif menarik dan ceria. Sehingga, keunikan dari gambar motif yang ada pada roll cake menjadi daya tarik tersendiri yang menggugah selera.


Roll Cake ini dikenal juga dengan nama “Swiss Roll”, sementara di Indonesia salah satu jenis kue ini dikenal dengan nama “Bolu Gulung”. Kue jenis ini merupakan kue yang lazim dikonsumsi terutama pada acara-acara tertentu. Selain berbahan dasar banyak telur, krim mentega yang digunakan juga jenis mentega butter cream yang memiliki ragam aneka rasa.


Berawal dari Tren di Jepang


Namun, seiring berkembangnya zaman, di Jepang muncul yang disebut dengan nama “Japanese Roll Cake”. Perkembangannya ada pada teknik, tampilan, dan rasa. Selain itu, Japanese Roll Cake menggunakan bahan yang efisien. Yang mana, tidak lagi dibutuhkan banyak telur untuk membuat kue yang enak dan lembut.


Maka dari itu, tidak diragukan lagi kalau beberapa tahun terakhir Japanese Roll Cake menjadi tren di kalangan penikmat kue.


Berbicara mengenai terkenalnya Japanese Roll Cake, nih, Jofiers. Japanese Roll Cake dikenal melalui Swiss Roll Cake, yang mana dipopulerkan oleh seorang perempuan berkebangsaan Jepang, yaitu bernama Junko. Dia memodifikasi tampilan dan rasa Swiss Roll Cake menjadi lebih ceria seperti kue-kue khas Jepang pada umumnya.


Di Indonesia, Japanese Roll Cake atau dikenal dengan “Bolu Gulung” bukanlah kudapan yang asing. Kue jenis satu ini merupakan lembaran sponge cake yang lembut dan tipis, dan biasanya diisi dengan krim coklat atau selai buah-buahan, yang kemudian digulung.


Namun, Junko mengubah tampilan dan rasa Swiss Roll Cake ini menjadi lebih seru dan bervariasi. Dia mengoperasikannya dengan memberikan motif yang cantik di permukaan serta memadukan krim kocok lembut whipped cream dengan buah-buahan segar untuk isiannya.


Seperti Japanese Roll Cake yang semakin tren di banyak negara, termasuk Indonesia. Membuat Japanese Roll Cake ini memang perlu keterampilan dan ketelatenan tersendiri. Karena lembaran sponge cake yang digunakan sifatnya ringan dan berpori, sehingga mudah “robek” saat digulung. Terlebih jika lapisan sponge cakenya terlalu tebal.


Bagi Jofiers, yang penasaran dengan keunikan Japanese Roll Cake ini, bisa mencoba varian Japanese Roll Cake dengan rasa dan warna yang bervariatif.


Ada Jofie Balmond, bolu gulung dengan coklat filling chocolate hazelnut yang diselimuti chocolate ganache serta crispy balls, dan topping chocolate shaving, serta strawberry jelly.



Ada Jofie Akemi, bolu gulung vanilla filling pandan cream dicover coconut dry dan topping rose cream, meringue dan fondant flower.



Dan yang terakhir ada Jofie Akira, bolu gulung vanilla filling cream taro dan diselimuti crumble taro, dengan topping fresh cream taro, merengue, chocolate garnish.



Cobain dan order melalui GrabFood, GoFood, ataupun ShopeeFood dengan menggunakan promo yang berlaku. Selamat mencoba, Jofiers!


192 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page